Kamis, 01 Mei 2008

TANGGAPAN PILKADA DARI HANURA KABUPATEN MADIUN




Kami dari Partai Hati nurani Rakyat Kabupaten Madiun menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Madiun agar lebih bersikap dewasa dalam menanggapi Pilkada terutama dalam menentukan pilihan.Kami Keluarga besar Partai Hanura Kabupaten Madiun berharap pelaksanaan Pilkada nanti dapat berjalan dengan lancar dan Kondusif,tentukan pilihan anda sesuai dengan Hati Nurani jangan terpengaruh oleh pihak lain yang hanya mementingkan kepentingan sesaat atau kepentingan pribadi.
Begitu juga Partai Hanura Kabupaten Madiun bersikap Netral dan mendukung pelaksanaan Pilkada nanti pada bulan 18 Juli 2008.Sudah saatnya Hati Nurani bicara untuk menentukan seorang calon pemimpin kepala daerah di Kabupaten Madiun yang mempunyai jiwa kepemimpinan seperti yang diharapkan masyarakat,dan tentunya bebas korupsi.
Partai Hanura Kabupaten Madiun berharap para calon mau menerima hasil perolehan nanti dengan lapang dada apa bila terjadi perbedaan atau selisih dalam perolehan suara nantinya.Dan kami berharap bagi siapa saja yang menang nanti kami titip warga masyarakat seluruh Kabupaten Madiun untuk diperhatikan nasib rakyat yang selama ini membutuhkan bantuan baik fisik maupun mental,jadikan Kabupaten Madiun adil makmur serta sejahtera dan hidup aman serta nyaman. (jk)

Tidak ada komentar: